Selasa, 29 Januari 2008

Sejarah Hindu Budha

A. Hindu
Sejarah Agama Hindu diawali dari kedatangan bangsa Arya dari Asia tengah (iran/persia/afganistan) pada tahun 1500 S.M. ke daerah lembah sungai Indus dan mendesak penduduk asli yaitu suku Dravida. Bangsa /suku Arya bergerak terus dan menyebar kearah tenggara dan memasuki daerah sungai Gangga dan Yamuna.di daerah tersebut terjadilah asimilasi budaya yang akhirnya melahirkan kebudayaan Hindu/ sindu.
Kata Hindu berasal dari kata Sindu/ Sind. Dimana kebudayaan Arya dan Dravida telah menyatu, dilafalkan dalam bahasa persia sebagai Hindi, dan Orang latin / yunani menamainya Indi/ India.
Kepercayaan bangsa /suku Hindi/ hindu adalah Polytheisme (menyembah banyak Tuhan/ dewa). Namun pada dasarnya mereka menyembah 3 dewa utama yang disebut Trimurti, yaitu : Brahmana (pencipta alam semesta), Wisnu (pemelihara alam), dan Syiwa (menguasai kematian ,kehancuran dan peleburan).
Kitab yang dibuat oleh para resi (Mahaguru) bangsa Hindu dinamakan Weda/Veda. Yang terdiri dari Reg weda, Samaweda, Yay(j)urweda, Atharweda. Yang intinya berupa syair syair atau doa-doa serta pujian pada sanghyang widi.
Inti ajarannya yaitu bahwa manusia dalam keadaan samsara sebagai akibat perbuatan pada masa lalunya. Manusia harus ber-reinkarnasi untuk memperbaiki hidup dan mencapai Moksa dan masuk nirwana.
Kehidupan masyarakatnya menganut 5 bagian kasta yaitu:
1. Brahmana : Para pemimpin agama/ biksu
2. Ksatria : Para raja dan bangsawan
3. Waisya : Para pengusaha /pedagang
4. Sudra : Para petani dan pekerja kasar
5. Paria :Gelandangan, pengemis dsb.(orang orang yang hina)



B.Buddha
Lahirnya Budha adalah hasil perenungan Sidharta Gautama yang kemudian dikenal sebagai Sang Budha. Lahir 563 S.M. dari Raja Sudhodana kerajaan Kosalla di Kapilawastu. Tahun 531 Sidharta Gautama mendapatkan pencerahan dari hasil perenungan dan pengalamannya.(yang akhirnya dinamakan sang Buddha /Orang yang tercerahkan).
Ajaranya dinamakan Trsna (menindas nafsu) dengan cara 8 jalan (astavidha)dan Triratna. Kitab sucinya: Tripitaka, yang terdiri dari
- Winayapitaka
- Sutrantapitaka
- Abdidarmapitaka.

Agama budha mencapai puncaknya pada masa kekuasaan raja Ashoka (273- 232 s.m.)
Dalam perkembangannya budha menjadi 2 aliran yaitu :
a. Mahayana (kendaraan besar) : harus memikirkan orang lain / bersikap terbuka.
b. Hinayana (kendaraan kecil) :pentingnya diri sendiri untuk mencapai nirwana /bersikap tertutup.

Jumat, 25 Januari 2008

Selasa, 22 Januari 2008

Peta, atlas dan globe

Seperti pertemuan 1 di blogspot ini, materi yang disampaikan di sini adalah untuk para siswa pelajar SMP terutama SMP N 1 bogor, baik untuk SBI, Billingual Class maupun siswa reguler. Pertemuan 1 sengaja Bapa download dari Internet untuk memudahkan kalian (para Siswa) dalam mencari bahan tentang IPS / social science, sebagai bahan tambahan pengetahuan. Dibawah ini pun merupakan ringkasan yang diajarkan di kelas. Untuk lebih jelasnya /panjang lebar, kalian boleh membaca buku referensi yang lain dan tentunya jangan lupa terus masuk sekolah dan hadiri kelas bapa, Terima kasih dan selamat belajar.

BAB I

PETA, ATLAS DAN GLOBE

Pengertian Peta.

Ada banyak pengertian peta namun pada intinya pengertiannya adalah:

Peta adalah suatu gambaran sebagian atau seluruh wilayah permukaan bumi dengan berbagai fenomena kenampakannya pada suatu bidang datar yang diperkecil menggunakan skala tertentu.

Peta menurut International Cartografhic Association adalah: Gambaran unsur unsur permukaan bumi atau ang adakaitannya dengan permukaan bumi maupun benda benda angkasa.

Peta : Gambaran kenampakan muka bumi pada bidang datar dengan menggunakan skala.

(dan banyak lagi pengertian tentang peta,)

Ilmu yang mempelajari peta adalah Kartografi

Jenis jenis peta:

1 Peta umum :

- peta dunia : peta yang menggambarkan bentuk dan letak wilayah setiap negara di dunia

- peta korografi : Peta yang menggambarkan seluruh atau sebagian permukaan bumi yang bercorak umum dan berskala kecil.

- peta topografi : Peta yang menggambarkan permukaan bumi dan reliefnya / ketinggian tempat.

2 Peta Khusus:

- Peta Kadaster : peta yang berskala 1:5.000 -1:100 co. peta desa

- Peta Skala besar : 1:250.000 -<>

- Peta Skala menengah : 1:500.000 -<>

- Peta Skala kecil : 1:1000.000 - <>

Bentuk peta : Peta datar, peta relief, peta digital

Komponen / unsur peta:

1. Judul peta

2. Skala peta ( skala garis, skala angka, skala verbal)

3. Tanda orientasi : Inset, garis astronomis (grid peta : garis lintang dan garis bujur) sumber pembuatan peta, legenda ( simbol garis, simbol titik, wilayah, warna.)

Manfaat peta:

  1. Mengetahui jarak 1 tempat ke tempat lain
  2. Mengetahui arah suatu tempat
  3. Dapat menjelaskan kondisi suatu lingkungan
  4. Memperoleh data data yang dibutuhkan pengguna
  5. Kemungkinan usaha dilakukan di suatu tempat.

Atlas : kumpulan dari beberapa peta/ kumpulan peta yang dibukukan.

Jenis jenis atlas : Atlas nasional, regional dan atlas dunia.

Komponen atlas: Judul, daftar isi, memuat unsur unsur kelengkapan suatu peta ( skala, tanda orientasi/ legenda dst), tata warna yang baku, memiliki indeks.

Globe : Tiruan bola bumi dalam bentuk kecil dengan wujud 3 dimensi, mempunyai kemiringan 66,5°. terhadap bidang datar ekliptika ( bidang datar bumi).

Manfaat Globe

1. Untuk mengetahui letak astronomis

2.Untuk mengetahui gerak rotasi bumi

3.Untuk memperagakan gerhana bulan dan matahari

4.Untuk menjelaskan perbedaaan waktu

5.Untuk mengetahui luas wilayah

Catatan tambahan ;

Jari jari bumi di equator : 6.378 km.

Jari jari bumi dikutub : 6.357 km

Keliling equator : 24.900 mil

Keliling meridian : 24.860 mil

Garis Bujur = garis meridian = longitude : dimulai dari 0 ° ditetapkan di kota Greenwich (Inggris ) dan 180° dilautan pasifik. Garis ini digunakan untuk menghitung perbedaan waktu tiap wilayah.

Garis Lintang = garis pararel = Latitude : dimulai dari 0° di khatulistiwa (equator)

Sampai dengan 90° di Kutub.

1° = 4 menit =111 km

Bumi berputar 360° = 24 jam = sehari semalam.

Perputaran bumi dinamakan Rotasi

Perputaran bumi pada Matahari dinamakan Revolusi.

ooo00000000ooo

Minggu, 20 Januari 2008

Untuk lebih mengetahui jadwal yang akan di pelajari oleh para siswa SMP N 1 bogor, khususnya kelas 7 maka inilah rencana pembelajaran yang akan disampaikan dalam 1 semester ini.


KARTU RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Ilmu Pengetahuan Sosial Terpadu

Kelas VII Semester 2 Thn.Ajaran 2007/2008

No.

Kompetensi dasar/ Pokok bahasan

Jam pel.

Januari

Februari

Maret

1

2

3

4

1

2

3

4

1

2

3

4

4.1.

Menggunakan peta, atlasdan globe

8

5.1.

Perkembangan masyarakat, kebudayaan dan pemerintahan pada masa Hindu-Budha di Indonesia

6

6.1.

Pola kegiatan ekonomi penduduk, penggunaan lahan dan pola pemukiman berdasarkan kondisi fisik permukaan bumi.

6

Ulangan harian 1

4.2

Membuat sketsa peta

4

5.2.

Perkembangan masyarakat, kebudayaan dan pemerintahan pada masa Islam di Indonesia

8

6.2

Kegiatan pokok ekonomi (produksi, distribusi dan konsumsi.)

8

april

mei

juni

Ulangan harian 2

2

4.3.

Kondisi geografis dan penduduk

4

5.3.

Perkembangan masyarakat, kebudayaan dan pemerintahan pada masa kolonial eropa.

6

6.3.

Peran Badan usaha dan koperasi dalam kaitannya dengan pelaku ekonomi

6

4.4

Gejala gejala yang terjadi di Atmosfer dan hidrosfer serta dampaknya bagi kehidupan

8

Ulangan harian 3

6.4.

Gagasan kreatif dalam tindakan ekonomi untuk mencapai kemandirian

6

Ulangan semester genap